RS Siloam Berbuka Puasa Bersama Awak Media Dan Anak Yatim

LifeSytel

Purwakarta,Cakrabuana News - Buka Puasa Bersama Media dengan Keluarga Besar Siloam Hospitals Purwakarta serta santunan Anak Yatim dan Sosialisasi mengenai Perlunya  Edukasi kepada masyarakat  dalam pananganan Pasien  Stroke

Selama  Bulan Ramadhan Tahun 2019 ini , Siloam Hospitals Purwakarta mengadakan serangkaian  kegiatan yang bertujuan untuk menyambut Ramadhan dan meningkatkan silaturahmi dengan pasien, pengunjung serta masyarakat pada umumnya termasuk dengan media. Kegiatan-kegiatan yang diadakan antara lain : pembagian paket kurma bagi pasien rawat inap,  pemberian takjil bagi pasien dan pengunjung rawat jalan , pembagian takjil di depan Klinik Spesialis Siloam Purwakarta, Buka Puasa Bersama dan pemberian santunan Anak Yatim, Kunjungan ke Panti Asuhan juga bincang sehat di  Klinik Spesialis Siloam maupun di Rumah Sakit.
Direktur RS Siloam dr.Irwan Gandana

Pada hari Selasa tanggal 21 Mei 2019 diadakan Acara Buka Bersama Keluarga Besar Siloam Hospitals Purwakarta yang dihadiri oleh beberapa media dan diisi dengan kegiatan pemberian santunan kepada 20 orang anak yatim.

Sambil menunggu Buka Puasa, diadakan media gathering yang membahas mengenai  penyakit Stroke.

Stroke merupakan kondisi yang terjadi ketika pasokan darah ke otak terganggu atau berkurang akibat penyumbatan (Stroke Infark) atau pecahnya pembuluh darah (Stroke Hemoragik). Tanpa darah, otak tidak akan mendapatkan asupan oksigen dan nutrisi sehingga sel-sel pada sebagian area otak akan rusak, bahkan mati.

Stroke menjadi penyebab kecacatan No. 1 di Dunia. Peluang menyelamatkan penderita stroke dari kecacatan cukup besar yaitu dengan cara segera membawa penderita ke rumah sakit, dalam waktu kurang dari 3 jam sejak gejala stroke timbul.

Dalam Golden Periode < 3 Jam, tim medis akan melakukan serangkaian pemeriksaan untuk menentukan jenis stroke. Untuk kasus Stroke Infrak, Siloam Hospitals Purwakarta akan mengaktifkan Emergency I: dalam waktu 1 jam sejak masuk Emergency, pasien Stroke Infark akan diberikan pengobatan yang paling efektif yaitu Terapi Trombolisis berupa penyuntikan obat melalui pembuluh darah pasien untuk melarutkan sumbatan dalam pembuluh darah otak sehingga melancarkan aliran darah dan mencegah kerusakan jaringan otak lebih luas.

Pembahasan mengenai Gejala Stroke, Emergency I (Penanganan cepat dan akurat dengan terapi Trombolisis untuk pasien stroke infark ) disampaikan oleh dr. Murti Astuti SpS (Dokter Spesialis Saraf) dan dr. Reza Syahrial (Head Emergency) Siloam Hospitals Purwakarta.

Dengan adanya acara ini diharapkan media sebagai sumber informasi, dapat meneruskan informasi mengenai Gejala Stroke yang harus diwaspadai serta periode emas yang harus di ingat oleh masyarakat  sehingga dapat bersama-sama menyelamatkan masyarakat yang mengalami serangan stroke,ucapnya  dr. Murti Astuti SpS.
Liputan Reporter :
Sopyan/Asep/Ridho

Comments

Popular Posts